Saya terlahir dari keluarga petani. Kami tinggal di Desa Karyasari, Kabupaten Bogor. Dari sejak kecil saya sudah terbiasa ikut orang tua pergi ke kebun, membantu menanam bibit di ladang, memupuk tanaman, dan memanennya. Terkadang rasa jenuh dan bosan saya rasakan, namun rasa itu coba saya hilangkan dengan bermain bersama adik disela - sela tugas saya berkebun.
Semenjak lulus SMA saya mulai bekerja di Kota Bogor, sesekali saja saya pulang ke rumah. Kegiatan membantu orang tua berkebun mulai jarang kecuali ketika saya pulang ke rumah atau pada hari libur kerja. Saya menyempatkan membantu orang tua saya di kebun walaupun hanya membersihkan rumput atau menyemprot rumput dengan obat pestisida di lahan yang nantinya akan digarap dan ditanami sayuran.
Terkadang saya mersa bangga pada diri saya sendiri, ketika melihat para mahasiswa datang ke perkampungan untuk melakukan penelitian terhadap para petani. Saya tahu mereka mahasiswa itu hanya mengetahui pengetahuan pertanian secara teori yaitu dalam pelajarannya saja, sedangkan dalam prakteknya mereka belum tentu tahu. Setelah saya amati, ternyata kegiatan kunjungan praktek ke desa seperti ini merupakan media untuk bertukar ilmu antara si mahasiswa yang paham dengan teori pertanian dan si petani yang sudah terbiasa berkebun.
Meskipun saya sudah jarang pergi ke kebun, tetapi di tempat kerja saya saat ini kebetulan di halaman belakangnya terdapat sedikit lahan kosong milik Dinas Pertamanan Kota Bogor. Dari sedikit lahan itulah saya mencoba bercocok tanam cabai dan pohon pepaya. Bercocok tanam bersama teman - teman kerja sangat mengasikkan. Hasil panen tanaman ini, sudah kita nikmati. Setiap kali mau masak kita tidak repot pergi ke warung, tinggal ambil cabai di halaman belakang. Pohon pepaya punya nilai lebih lain, karena bukan kita saja yang menikmati buahnya, tetapi hewan seperti tupai dan burungpun dapat ikut menikmatinya.
Ternyata pengalaman masa kecil membantu orang tua berkebun di desa dapat berguna untuk kehidupan saya saat ini. Mari bercocok tanam kawan! Hidup sehat dan membantu pelestarian ekosistem sekitar rumah kita.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar